Kamis, 17 April 2014

Membuat Group Obrolan di Gtalk

Tidak seperti di Yahoo mesenger yang tersedia room atau group chatting, 
Google Talk tidak menyediakan fasilitas ngobrol bareng-bareng beberapa orang sekaligus. 
Namun bukan berarti anda tidak bisa membuat group di Gtalk. 
Ada sebuah chatbox dari pihak ketiga (Thirdparty) yang dapat dipakai untuk membuat group chat di Google Talk, namanya Partychat atau lengkapnya di Partychapp.appspot.com.
Partychat adalah chatbox yang digunakan untuk membuat obrolan group atau room. 

Mekanisme Partychat sendiri sebenarnya menampung semua obrolan dan menampilkannya ke semua user yang bergabung atau yang sudah diundang. Untuk mulai membuat group obrolan di Gtalk, anda dapat mengunjungi link berikut:


Sign in menggunakan gmail anda

 lanjutkan ke langkah ini:
1. Klik tombol “Create a new room” untuk membuat group baru.

2. Ketik nama room, pada pilihan room type pilih saja “Invite-only” agar hanya orang yang diundang yang bisa bergabung. Lalu masukkan email teman yang akan diundang, pisahkan dengan tanda koma. Kemudian klik tombol “Create!“.
3. Kalau berhasil akan muncul keterangan room sudah dibuat dan akan ada pemberitahuan di Google talk anda dan teman yang anda undang. Klik yes untuk mengijinkan ikut group obrolan. 


4. Untuk mengundang teman yang lain, dari jendela obrolan ketik /invite alamat_email@gmail.com.


Setelah itu anda dan teman lain bisa ngobrol dalam group yang sudah dibuat tadi. 
Selamat ngeroom dan bercuap-cuap.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar